Gandeng PMI, Mahasiswa KKN-T Unhas se-Kabupaten Pinrang Adakan Donor Darah Bersama

- Editorial Team

Selasa, 4 Februari 2025 - 12:09 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto bersama mahasiswa KKN-T Unhas se-Kabupaten Pinrang setelah melaksanakan Aksi Donor Darah Bersama di Lapangan Lasinrang, Selasa (04/02/2025).

Foto bersama mahasiswa KKN-T Unhas se-Kabupaten Pinrang setelah melaksanakan Aksi Donor Darah Bersama di Lapangan Lasinrang, Selasa (04/02/2025).

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata Tematik (KKN-T) Gelombang 113 Universitas Hasanuddin (Unhas) se-Kabupaten Pinrang menggelar Aksi Donor Darah Bersama di Lapangan Lasinrang, Kabupaten Pinrang, Selasa (04/02/2025). Program ini dijalankan sebagai bentuk kepedulian terhadap kurangnya ketersediaan darah.

Koordinator Kabupaten KKN-T Unhas Pinrang, Andre Setia Pratama menjelaskan, aksi donor darah tersebut bertujuan untuk membantu memenuhi kebutuhan stok darah di RSUD Lasinrang melalui kerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI). Selain itu, menurutnya kegiatan ini juga menjadi sarana edukasi bagi masyarakat tentang pentingnya donor darah sebagai bentuk kepedulian sosial dan kesehatan.

“Tidak hanya bermanfaat bagi penerima, donor darah juga memberikan manfaat kesehatan bagi pendonor, seperti melancarkan sirkulasi darah dan mengurangi risiko penyakit tertentu,” ungkapnya.

Selanjutnya, Andre menjelaskan kegiatan ini melibatkan 20 posko KKN-T UNHAS yang tersebar di Kabupaten Pinrang. Selain mahasiswa, acara ini juga didukung oleh tenaga medis dari RSUD Lasinrang dan PMI yang bertanggung jawab dalam proses pengambilan dan pengelolaan darah yang didonorkan.

Mahasiswa Fakultas Peternakan itu juga menjelaskan, selain aksi donor darah, kegiatan ini juga dilengkapi dengan sesi edukasi mengenai syarat dan prosedur aman dalam mendonorkan darah, serta pentingnya menjaga kesehatan sebelum dan sesudah donor. Materi ini disampaikan langsung oleh tenaga medis dari RSUD Lasinrang dan PMI.

Terakhir, ia berharap dengan kegiatan ini, masyarakat dapat sadar akan pentingnya donor darah, dan kegiatan ini juga sekaligus mempererat hubungan antara mahasiswa KKN, masyarakat, dan instansi kesehatan di Kabupaten Pinrang.

“Semoga masyarakat lebih memahami manfaat kesehatan dari donor darah dan lebih aktif dalam kegiatan sosial lainnya,” sebutnya.

Salah satu mahasiswa KKN-T Unhas dari Posko Desa Tasiwalie sekaligus Pendonor, Muh. Ichsan menyampaikan bahwa kegiatan tersebut menjadikannya lebih paham akan pentingnya donor darah. Ia juga berharap, agenda itu menjadi pengingat bagi masyarakat setempat untuk mulai rutin mendonorkan darahnya.

“Ini adalah langkah awal yang sangat baik, dan itu dimulai oleh mahasiswa KKN-T Unhas,” jelasnya.

Aksi Donor Darah itu berakhir pada pukul 11.30 Wita, lalu dilanjutkan dengan foto bersama semua mahasiswa KKN-T se-Kabupaten Pinrang yang terlibat.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Tingkatkan Potensi Desa, Mahasiswa KKN-T Unhas Desa Makkawaru Optimalkan Platform Digital
Bangun Kesadaran Finansial, Mahasiswa KKN-T Unhas Sosialisasi Pentingnya Menabung Sejak Dini di Sekolah Dasar
Lestarikan Kebudayaan Lokal, Mahasiswa KKN-T Unhas Sosialisasi Panduan Pembelajaran Bahasa Lontara Bugis
Mahasiswa KKN-T Unhas Bangun Kesadaran Siswa Sekolah Dasar Terhadap Bahaya Banjir
Sambangi Ponpes DDI Patobong yang Alami Musibah Kebakaran, Mahasiswa KKN Unhas Berikan Bantuan
Mahasiswa KKN Unhas Edukasi Masyarakat Desa Makkawaru terkait Strategi Pemasaran Digital
Mahasiswa KKN Unhas Bimbing UMKM Desa Makkawaru Tingkatkan Citra Merek
Mahasiswa KKN Unhas Gandeng UMKM Desa Makkawaru Lakukan Transformasi Pemasaran Digital

Berita Terkait

Minggu, 9 Februari 2025 - 21:03 WITA

Tingkatkan Potensi Desa, Mahasiswa KKN-T Unhas Desa Makkawaru Optimalkan Platform Digital

Minggu, 9 Februari 2025 - 20:53 WITA

Bangun Kesadaran Finansial, Mahasiswa KKN-T Unhas Sosialisasi Pentingnya Menabung Sejak Dini di Sekolah Dasar

Minggu, 9 Februari 2025 - 20:43 WITA

Lestarikan Kebudayaan Lokal, Mahasiswa KKN-T Unhas Sosialisasi Panduan Pembelajaran Bahasa Lontara Bugis

Minggu, 9 Februari 2025 - 20:33 WITA

Mahasiswa KKN-T Unhas Bangun Kesadaran Siswa Sekolah Dasar Terhadap Bahaya Banjir

Selasa, 4 Februari 2025 - 12:09 WITA

Gandeng PMI, Mahasiswa KKN-T Unhas se-Kabupaten Pinrang Adakan Donor Darah Bersama

Kamis, 30 Januari 2025 - 04:34 WITA

Mahasiswa KKN Unhas Edukasi Masyarakat Desa Makkawaru terkait Strategi Pemasaran Digital

Kamis, 30 Januari 2025 - 02:42 WITA

Mahasiswa KKN Unhas Bimbing UMKM Desa Makkawaru Tingkatkan Citra Merek

Rabu, 29 Januari 2025 - 16:56 WITA

Mahasiswa KKN Unhas Gandeng UMKM Desa Makkawaru Lakukan Transformasi Pemasaran Digital

Berita Terbaru